Asrama Yatim PYI Turut Melaksanakan Shalat Ghaib Atas Wafatnya Syekh Ali Jaber

Asrama Yatim PYI Turut Melaksanakan Shalat Ghaib Atas Wafatnya Syekh Ali Jaber


Penulis: Public Relation PYI
15 Jan 2021
Bagikan:
By: Public Relation PYI
15 Jan 2021
134 kali dilihat

Bagikan:

PANTIYATIM.OR.ID--Setelah mendengar berita wafatnya Ulama besar Syekh Ali Jaber, Asrama Yatim Panti Yatim Indonesia (PYI). Turut serta melaksanakan shalat Ghaib Syekh Ali Jaber di setiap Asrama yatim binaan PYI Yatim dan Zakat, Kamis (14/1/2021).

Sholat Ghaib adalah salat yang dilaksanakan untuk jenazah orang yang sudah meninggal namun mayat tak berada di depan orang yang menshalatkan.

Sukendarsyah selaku perwakilan pengurus anak yatim mengatakan, “Kami turut berduka cita atas wafatnya Ulama Besar Syeikh Ali jaber. Kami bersama anak-anak yatim disini turut mendo’akan dan mensholatkan beliau karena kami tidak bisa menemuinya. jadi kami melakukan shalat ghaib bersama anak-anak yatim binaan PYI Yatim dan Zakat”.

“Kegiatan ini kami awali dengan shalat ghaib berjamaah dan kami lanjutkan dengan mendoakan kebaikan untuk Syeikh Ali Jaber beserta keluarganya”. Lanjut Sukendarsyah.

Ia juga turut mendoakan, “Semoga syeikh Ali Jamber di terima amal ibadahnya, dirahmati dan ditinggikan derajatnya oleh Allah swt. Serta Keluarga yang ditinggalkan, Allah berikan Kesabaran, ketabahan, dan keistikomahan menggikuti perjuangan sosok syekh Ali Jaber”.

Lanjut Sukendarsyah mengatakan, semoga Putra-putri yg di tinggalkan menjadi anak yang Sholeh dan Solehah, menjadi anak yang pintar dan cerdas. Serta menjadi generasi penerus bagi bangsa, negara khusus agamanya.

Disisi lain, Andriansya selaku manajer Digital Marketing menyampaikan, “Yang pertama saya beserta keluarga besar PYI turut berduka cita. Dan kami sampaikan terima kasih kepada Asrama Yatim binaan PYI yang turut mendo’akan dan menshalatkan Syeikh Ali Jaber meskipun tidak bertemu langsung dengan Syekh Ali”.

“Semoga Allah kumpulkan Syekh Ali Jeber bersama orang-orang yang Allah ridhoi serta bersama anak-anak asrama yatim binaan kami di surga Allah Swt, aamiin” Tandasnya.

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #1 - Kegiatan #3 - Panti Asuhan #6 - Yatim Dhuafa #21 - Syekh Ali Jaber

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp