Assalamualaikum, Sahabat Dermawan…
Alhamdulillah, pada Senin (24/11/25), Laznas PYI Yatim & Zakat melalui Program ASMARA (Aksi Sosial Masyarakat Ramah) kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa bantuan logistik kepada tiga anak yatim yang terdampak musibah rumah roboh di Jl. Cagak RT 01/RW 03, Desa Maruyung, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Musibah ini menimpa satu keluarga yatim yang terdiri dari tiga bersaudara:
• 1 anak perempuan lulusan SMA
• 1 anak laki-laki kelas 3 SMA
• 1 anak laki-laki kelas 1 SMP

Rumah yang selama ini menjadi tempat tinggal, berteduh, dan berlindung dari hujan serta panas, roboh dan rusak berat akibat angin kencang dan hujan deras. Kondisi tersebut membuat rumah tidak dapat dihuni lagi, sehingga ketiga anak yatim ini sangat membutuhkan bantuan tempat tinggal yang layak.
Melihat kondisi tersebut, Laznas PYI Yatim & Zakat melalui Spv Pemberdayaan, Tedi, bersama tim Pemberdayaan, bergerak menyalurkan bantuan logistik berupa:
Beras, mie instan, minyak goreng, susu UHT, vitamin C, gula, teh, sarden, rendang, kasur, selimut, dan perlengkapan MCK.

Bantuan ini diharapkan dapat meringankan kebutuhan mereka sehari-hari sekaligus menjadi dukungan awal dalam upaya membangun kembali rumah yang sudah roboh. Ketiga anak yatim tampak sangat senang dan bersyukur menerima bantuan tersebut, serta berharap rumah mereka dapat segera dibangun kembali.

Tedi, selaku perwakilan Divisi Pemberdayaan PYI, juga menyampaikan terima kasih kepada relawan Pak Saprudin dan Pak Agus, serta Pak RW 03 Jl. Cagak yang turut membantu proses penyaluran. Ucapan terima kasih juga datang dari keluarga terdampak kepada PYI dan seluruh Sahabat Dermawan atas kepedulian dan bantuan yang diberikan.

Semoga ke depan dapat terwujud bantuan lanjutan berupa material bangunan untuk memperbaiki rumah tinggal ketiga anak yatim ini. Kami mengajak para Dermawan dan lembaga lainnya untuk turut berkontribusi dalam mewujudkan kembali tempat tinggal yang layak bagi mereka.
Terima kasih, semoga setiap bantuan yang diberikan menjadi amal jariyah yang penuh berkah.