ILOVEZAKAT.ID,BEKASI-- PYI Yatim dan Zakat menyalurkan Wakaf Quran cetakan Cordoba untuk Yatim di dua wilayah sebanyak 30 Quran. Penyaluran dilakukan di Asrama yatim Cabang Tebet, Jakarta Selatan dan Jl.Sultan Agung, Bekasi Barat, Minggu (10/4/2022).
Manajer Fundraising PYI Yatim dan Zakat, Safar Hasan menerangkan. Bahwa program Wakaf Al-Quran merupakan program penghimpunan dan penyaluran Al Qur’an untuk umat agar tidak buta huruf alquran.
“Melalui program ini PYI Yatim dan Zakat berupaya untuk menyediakan Quran yang layak bagi umat agar tidak buta huruf alquran dan membantu syiar agama islam”, ungkapnya.
Lanjut ia mengatakan, Penyaluran wakaf al quran ini juga merupakan wujud dari kepedulian donatur PYI. Kepedulian yang kami maksud yaitu membantu membangkitkan kembali semangat mengaji anak-anak yatim. Sejalan dengan program LAZNAS PYI berupa Mushaf Quran, selanjutnya akan didistribusikan secara bertahap ke berbagai wilayah yang membutuhkan.
“Bahwa prioritas penyaluran program ini adalah lokasi yang sulit pengadaan mushaf Al Quran, pondok pesantren, dan panti asuhan yang menyelenggarakan program tahfidz quran. Dengan tujuan wakaf al quran ini tepat sasaran, dan harapannya pahala kebaikan kepada donatur tidak akan pernah putus” jelasnya.
Disisi lain Beben Subana selaku Pengurus asrama yatim Cabang Tebet menyampaikan,“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk program Wakaf ini. Saya berharap anak-anak semakin rajin dan semangat untuk mengaji dan menghafalnya. Tak lupa saya juga mendoakan semoga dengan adanya program Wakaf Al-Qur’an ini memberikan keberkahan dan kebermanfaatan bagi kita semua” Ujarnya.
Kepada para donatur, kami mengucapkan terima kasih, jazakumullahu khairan katsir semoga menjadi catatan kebaikan dan sebagai amal jariyah yang pahalanya tiada terputus.
Mari bersama bumikan Al Quran di pelosok Negri. dengan Wakaf yang anda investasikan, dengan Cara:
Klik "DISINI" agar wakaf anda lebih mudah, cepat, dan akurat. Sahabat dermawan juga bisa menunaikan berbagai amalan lainnya. Seperti Zakat mall, Zakat Fitrah, dan Shadaqah melalui PYI Yatim dan Zakat dengan Cara, kunjungi Website pantiyatim.or.id "DISINI"
Penulis: Public Relation PYI
Tags:
#1 - Kegiatan
#4 - Program
#6 - Yatim Dhuafa
#19 - wakaf
#35 - Laporan