ILOVEZAKAT.ID, BANDUNG-- Laznas PYI Yatim dan Zakat turut berkontribusi dalam kemakmuran Masjid Ar Rahman di Kampung Gorowek, Desa Mekarlaksana, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, Selasa (5/12). Bantuan berupa perlengkapan masjid yang meliputi pengeras suara, tangga alumunium, kompor sebagai perlengkapan dapurnya. Dan kelengkapan lainnya disalurkan oleh Budiyono, Manajer Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat.
Penyerahan bantuan dilakukan secara langsung kepada Ustadz Yaya, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Ar Rahman Kampung Gorowek. Ustadz Yaya mengucapkan terima kasih kepada PYI dan para donatur atas bantuan yang diterima.
Ia menjelaskan bahwa perlengkapan yang diserahkan sangat bermanfaat untuk keberlangsungan kegiatan ibadah di Masjid Ar Rahman.
“Alhamdulillah, Jazakumullah Khairon Kasiro kepada PYI dan juga donaturnya yang telah mendukung kemakmuran Masjid Ar Rahman Kampung Gorowek ini. Perlengkapan yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi kemakmuran masjid, dikarenakan masjid ini sangat membutuhkan perlengkapan tersebut untuk keberlangsungan kegiatan ibadah di Masjid Ar Rahman,” ungkapnya.
Ustadz Yaya berharap agar PYI dan para donatur mendapatkan gantinya yang lebih baik atas kontribusi mereka. Selain mendapatkan balasan di dunia, ia juga mendoakan agar mereka diberikan balasan amal jariyah di Akhirat kelak.
Disisi lain, Budiyono selaku Manajer Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat, berharap bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat jangka panjang.
“Semoga bantuan yang kami berikan ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan dapat berkontribusi untuk kemakmuran masjid dalam jangka waktu yang panjang,” ucapnya, menekankan harapannya terhadap dampak positif yang akan dirasakan oleh Masjid Ar Rahman.
Apabila Anda tertarik untuk turut serta dalam memberikan dampak positif, mari bergabung dalam upaya kemanusiaan. Dukung Laznas PYI Yatim dan Zakat dalam memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan.
Donasi Anda akan membantu memperluas manfaat bagi masjid-masjid dan individu yang membutuhkan. Kunjungi situs resmi PYI atau hubungi mereka untuk informasi lebih lanjut dan berkontribusilah dalam menjadikan dunia ini tempat yang lebih baik untuk kita semua.
Sc: Liputan ini telah tayang perdana di Pantiyatim.or.id
Penulis: Public Relation PYI
Tags:
#1 - Kegiatan
#4 - Program
#5 - Sosial
#19 - wakaf
#86 - MasjidPelosok
#146 - WakafPembebasanBangunan
#172 - LaznasPyi