Panduan Bacaan-Bacaan Garib Atau Tidak Umum Dalam Al-Quran

Panduan Bacaan-Bacaan Garib Atau Tidak Umum Dalam Al-Quran


Penulis: Public Relation PYI
10 Dec 2022
Bagikan:
By: Public Relation PYI
10 Dec 2022
273 kali dilihat

Bagikan:

Untuk bacaan-bacaan garib ini, disarankan belajar langsung secara lisan (Musyafahah) dengan ustad atau guru. Parktek bacaan garib kiranya tidak sempurna jika hanya belajar melalui tulisan. Hal itu wajar saja karena Al-Quran pada mulanya diturunkan dan diajarkan melalui bacaan/ucapan, tidak sekedar tulisan.

Dibawah ini kami mengutip Bacaan-bacaan Gharib dalam Alquran beserta contoh ayatnya:

  • Bab Saktah

Saktah yaitu berhenti sejenak (semacam wakaf) tanpa bernafas. Menurut bacaan imam Hafs, bacaan saktah ini hanya ada empat, yaitu sebagai berikut.

No Halaman Nama dan Nomor Surah Nomor Ayat
1. 293 Al-Kahf (18) Antara 1 dan 2
2. 443 Yasin (36) 52
3. 578 Al-Qiyamah (75) 27
4. 588 Al-Mutaffifin (83) 14
  • Bab Isymam

Isymam yaitu menampakkan dhammah yang terbuang melalui isyarat bibir. Bacaan isymam hanya ada satu, yaitu surah Yusuf (12) ayat 11.

Saat membaca la ta’manna ini, ketika tepat di nun tasydid maka mendengung 2 harakat sekaligus menyempatkan untuk mengedepankan bibir tanpa mengubah bunyi dengung. Jadi, hanya sebatas isyarat gerakan bibir seperti membaca dhommah, tidak perlu menampakkan bunyi dhommah.

  • Bab Imalah

Imalah secara etimologi berarti miring, sementara secara terminology yaitu bacaan fathah yang cenderung atau miring ke kasroh Bacaan Imalah hanya ada satu, yaitu dalam surah Hud (11) ayat 41.

Dalam lafa ini, huruf ra’ dengan tanda fathah pada kata majraha’ dibaca re menjadi majreha’.

  • Bab Tashil

Tashil yaitu membaca hamzah kedua seperti antara melebur dan madd. Bacaan tashil hanya ada satu, yaitu dalam surah Fusilat (41) ayat 44.

  • Bab Nun Wiqayah

Nun Wiqayah disini yaitu huruf nun (kecil) yang harus dibaca jika ada tanwin bertemu hamzah wasal. Hal itu agar tanwin terjaga (wiqayah berarti menjaga). Contoh:

جَمِيْعًا ۨالَّذِيْ

Qs. Al-A’raf (7): 158

يَوْمَىِٕذِ ِۨالْمُسْتَقَرُّۗ

Qs. Al-Qiyamah (75): 12

Tulisan aslinya: … jami’an alladzi Tulisannya:… Yauma izin al-almustaqarr
Dibaca:…. Jami’anil-lazi Dibacanya:…. Yauma izinil-mustaqarr
  • Bab Naql

Naql artinya menggeser bacaan kasrah pada hamzah ke lam. Bacaan naql hanya ada satu, yaitu dalam surah Al-Hujurat (49) ayat 11.

بِئْسَ الِاسْمُ

Lafal bi sal-ismu dalam ayat ini dibaca bi’salismu. Jadi, penggalannya berubah dari bi’-sal-is-mu menjadi bi’-sa-lis-mu.

Yuk Dukung Terus Laznas PYI Yatim dan Zakat dalam memberantas buta huruf Al-Quran dengan cara: Klik "DISINI"

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #4 - Program #85 - YatimPenghafalQuran #89 - AlquranWakaf

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp