PYI Salurkan Bantuan Untuk Anak Yang Kehilangan Orangtua Akibat Covid-19

PYI Salurkan Bantuan Untuk Anak Yang Kehilangan Orangtua Akibat Covid-19


Penulis: Public Relation PYI
29 Sep 2021
Bagikan:
By: Public Relation PYI
29 Sep 2021
87 kali dilihat

Bagikan:

ILOVEZAKAT.ID--BANDUNG. PYI Yatim & Zakat salurkan bantuan untuk 25 anak yatim dan piatu yang kehilangan orang tua akibat Covid-19 berupa paket sembako. Bantuan disalurkan oleh Tedy, Supervisor Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat yang bersinergi dengan Forum Zakat (FOZ) pada, Kamis (23/9).

Bantuan Untuk Anak Yang Kehilangan Orangtua

Bantuan untuk anak dibagikan dan diserahkan secara langsung di Kantor Desa Ciptaharja, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat melalui program Asa Anak Indonesia. Tedy mengatakan, paket sembako yang masing-masing anak terima berisi beras, mie instan, minyak goreng, sarden kaleng dan susu.

Ia menuturkan, penyaluran bantuan dilakukan atas keprihatinan donatur dan PYI Yatim dan Zakat atas kondisi yang dialami anak yatim piatu yang baru saja kehilangan orang tua. Tedy berharap bantuan yang sudah ia salurkan dapat sedikitnya membantu meningkatkan gizi dan nutrisi para penerima yang didominasi anak-anak tersebut.

Sehingga, kondisi kesehatan dan imun anak-anak dapat terjaga serta terhindar dari virus Covid-19 yang belum berakhir. Ia juga berharap, bantuan dapat menjadi semangat bagi anak-anak dalam beraktifitas sehari-hari.

Herawati, TP-PKK Desa Ciptaharja yang membantu mengkoordinir pembagian bantuan mewakili penerima mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah di salurkan.

“saya menghaturkan banyak terima kasih pada PYI dan para donatur yang telah membantu warga kami yang terdampak Covid-19.” Lanjut ia menuturkan,

“semoga bermanfaat bagi penerima dan semoga PYI selalu diberi rezeki yang banyak dan berlimpah.” Tuturnya.

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #1 - Kegiatan #4 - Program #5 - Sosial #6 - Yatim Dhuafa #11 - Bantuan Untuk Yatim #15 - Covid-19 #16 - Yatim Penghafal #30 - Laporan

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp