PYI Salurkan Kembali Sembako Kemerdekaan Untuk Warga Terdampak Covid-19

PYI Salurkan Kembali Sembako Kemerdekaan Untuk Warga Terdampak Covid-19


Penulis: Public Relation PYI
16 Aug 2021
Bagikan:
By: Public Relation PYI
16 Aug 2021
136 kali dilihat

Bagikan:

ILOVEZAKAT.ID--BEKASI Panti Yatim Indonesia (PYI) salurkan kembali sembako kemerdekaan untuk warga terdampak covid-19. Pembagian bantuan sembako yang di kemas dalam program Bantuan Harapan Bagi Dhuafa (BAHAGIA) tersebut dilaksanakan pada, Sabtu (14/08).

Bantuan sembako untuk yatim dan Dhuafa

Setelah sebelumnya penyaluran bantuan sembako dilakukan di kota Bogor, kali ini warga kota Bekasi yang terdampak Covid-19 lah yang mendapatkan bantuan sembako. Tedy, selaku supervisor (SPV) Pemberdayaan PYI yang ikut dalam kegiatan penyaluran mengatakan, kegiatan tersebut masih dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-76 dan memperingati tahun baru islam ke 1443H.

“hari kemerdekaan ini harus kita jadikan momentum untuk memerdeka-kan masyarakat terkhusus yang terdampak covid-19 di sekitar kita.” Ucapnya saat sesi wawancara.

Pembagian bantuan sembako sendiri berlangsung di asrama PYI yang berlokasi di jalan Mayor Madmuin Hasibuan dan di jalan Ir. H. Juanda kota Bekasi. Dikatakannya asrama PYI di pilih agar penerima bantuan lebih mudah mengambil bantuan sembako dan memudahkan panitia yang bertugas dalam mengatur protokol kesehatan di tempat tersebut.

Ia mengatakan, kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari PYI serta para donatur terhadap kondisi masyarakat pasca pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) pada beberapa waktu yang lalu.

“Setelah PPKM itu masih banyak warga terdampak covid-19 yang butuh bantuan, oleh karena itu PYI kirim bantuan lagi.” Ucapnya. Lanjut ia mengatakan kegiatan penyaluran tidak akan berhenti di hari itu tetapi akan dilanjutkan keesokan harinya di tempat yang berbeda.

Penyaluran bantuan sembako untuk masyarakat terdampak covid-19, bukan kali ini saja PYI lakukan. Selama kurang lebih satu tahun pandemi covid-19 berlangsung, PYI tercatat selalu ikut andil membantu pemerintah dalam mengurangi beban masyarakat yang terdampak covid-19.

Seperti saat berlangsungya PPKM dan banyaknya dari masyarakat Indonesia yang melakukan isolasi mandiri alias isoman karna terindikasi positif terkena virus Covid-19. Tedy yang selama ini selalu ikut andil dalam kegiatan penyaluran bantuan mengaku tidak merasa lelah dalam melakukan tugasnya tersebut.

Ia bersyukur masih banyak dari donatur yang mempercayakan donasi nya untuk disalurkan pada yang membutuhkan melalui PYI. Sehingga dengan donasi tersebut banyak masyarakat yang membutuhkan mendapat bantuan secara tepat sasaran.

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #1 - Kegiatan #3 - Panti Asuhan #4 - Program #5 - Sosial #6 - Yatim Dhuafa #9 - Zakat #15 - Covid-19 #30 - Laporan #57 - Kemerdekaan

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp