Al-Qur'an Mukjizat Yang Paling Istimewa?

Al-Qur'an Mukjizat Yang Paling Istimewa?


Penulis: Public Relation PYI
05 Mar 2021
Bagikan:
By: Public Relation PYI
05 Mar 2021
127 kali dilihat

Bagikan:

Al-Qur'an adalah mukjizat Nabi Muhammad saw yang paling istimewa. Mukjizat al-qur'an tidak terbatas oleh ruang dan waktu. Berbeda dengan mukjizat para Rasul lainnya. Mukjizat mereka berlaku hanya saat mereka hidup.

Mukjizat Nabi Musa as dalam membelah lautan, misalnya, hanya terjadi dan disaksikan oleh orang-orang yang hidup pada zamannya. Adapun mukjizat alquran berlaku hingga saat ini meski Rasulullah Saw sebagai pembawanya telah wafat. Allah Swt berfirman:

إِنَّا نَحۡنُ نَزَّلۡنَا ٱلذِّكۡرَ وَإِنَّا لَهُۥ لَحَٰفِظُونَ  ٩

“Sungguh kamilah yang telah menurunkan Al-quran, sungguh kami pula yang menjadi penjaganya”.(Qs.Al-Hijr:9)

Mengenai ayat di atas, Syaikh Wahbah Az-Zuhaili mengatakan, Kalimat, “Sungguh Kami pula yang menjadi penjaganya”, Alquran adalah hujjah kami atas para makhluk hingga hari kiamat. Kami menurunkan Adz-Dzikra (Alquran) sebagai petunjuk, rahmat, obat, dan cahaya.” (lihat:Az-Zuhaili, tafsir Al-Wajiz, Surat Al-Hijr:9).

Wajib selalu berinteraksi dengan alquran

Interaksi dengan alquran wajib dilakukan jika kita berharap selalu berada di jalan yang lurus. Sejarah mencatat, kejayaan umat islam berbanding lurus dengan tingkat interaksi mereka dengan alquran. Jika interaksi umat islam dengan alquran tinggi maka, kejayaan, kesuksesan, dan kebahagiaan di dunia dan akhirat pasti menjadi milik mereka. Sebaliknya, jika mereka jauh dari alquran maka, kesedihan, kekhawatiran, dan kesengsaraan sudah pasti akan menimpa mereka di dunia meupun akhirat (As-Sa’di, Taysir Karim Ar-Rahman Fii Tafsir Kalam Al-Mannan,1/50).

Nabi Muhammad Saw pernah mengingatkan bahwa membaca al-quran adalah cara paling mudah untuk meraih cinta Allah Swt. Rasululllah Saw bersabda, “Siapa saja yang mengharapkan cinta Allah dan Rasul-Nya hendaklah membaca Alquran.” (HR Ibnu Adi, Abu Nu’aim dan Al-Baihaqi).

Bahkan Abdullah bin Mas’ud ra berkata, “Siapa saja yang mencintai alquran akan mencintai Allah dan Rasul-nya.” (HR Ath-Thabrani).

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #7 - Dalil #20 - Motivasi

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp