Laznas PYI Berikan Sentuhan Gemilang: Cegah Stunting di 1.000 Desa, 50 Paket Gizi Disalurkan di Kampung Cibayawak

Laznas PYI Berikan Sentuhan Gemilang: Cegah Stunting di 1.000 Desa, 50 Paket Gizi Disalurkan di Kampung Cibayawak


Penulis: Public Relation PYI
04 Jan 2024
Bagikan:
By: Public Relation PYI
04 Jan 2024
84 kali dilihat

Bagikan:

ILOVEZAKAT.ID, BANDUNG-- Dipenghujung Tahun 2023, Laznas PYI menggelar aksi kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan cegah stunting melalui program "Indonesia Bebas Stunting di 1.000 Desa". Kampung Cibayawak RT 01-05 RW 04, Desa Cibodas, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung. Menjadi saksi peristiwa ini pada Hari Minggu (31/12), di mana 50 paket Gizi dan Nutrisi diberikan kepada Ibu Hamil, menyusui, Baduta, dan Batita guna cegah stunting disana.

Kegiatan tersebut memperoleh sambutan hangat dari para penerima manfaat dan pemerintah setempat. Ustadz Hasanudin, KUA Kecamatan Kutawaringin, Ketua RW 04 Bapak Nana, dan Kepala Lapangan Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat, Tedi, turut hadir dalam acara tersebut.

Proses Foto Bersama Tedi (Tengah), KUA (Kanan) Ketua RW 04 (Pojok Kanan)

Tedi, selaku Kepala Lapangan, tidak hanya fokus pada pemberian bantuan gizi dan nutrisi. Ia juga menyosialisasikan urgensi pencegahan stunting di Indonesia. Dalam penjelasannya, Tedi mengungkapkan bahwa stunting terjadi karena kurangnya asupan nutrisi selama masa pertumbuhan anak.

"Sangat penting memberikan asupan nutrisi yang cukup selama masa pertumbuhan anak, baik dalam masa mengandung. Menyusui, ataupun pada anak usia di bawah tiga tahun (Batita)," tegasnya.

Kehadiran PYI di acara ini dianggap sebagai dukungan konkret terhadap upaya pemerintah dalam mencegah stunting yang terus meningkat. Tedi menekankan bahwa melalui program ini, PYI turut mensosialisasikan pentingnya pencegahan stunting dan memperkenalkan asupan nutrisi yang perlu diperhatikan.

BACA JUGA:

Laznas PYI Yatim dan Zakat Sambut Masa Pertumbuhan Bayi dengan Bantuan Kesehatan

Ustadz Hasanudin, sebagai perwakilan KUA Kecamatan Kutawaringin, menegaskan bahwa mencegah stunting bukan hanya tugas pemerintah. Melainkan tanggung jawab setiap individu sesuai perintah agama. Ia berharap anak-anak menjadi generasi berpotensi secara global, dengan keluarga sebagai pangkal utama dalam menciptakan hal tersebut.

Ketua RW 04, Nana, mengucapkan terima kasih kepada PYI atas bantuan nutrisi dan gizi yang dianggap sangat berarti bagi masyarakat setempat. Ia menekankan bahwa bantuan tersebut menjadi penopang bagi mereka yang tengah mengandung, menyusui, dan anak-anak dalam masa pertumbuhan. Aksi Laznas PYI telah memberikan sentuhan positif dalam upaya pencegahan stunting di wilayah tersebut.

sc: liputan ini telah tayang perdana di pantiyatim.or.id

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #1 - Kegiatan #4 - Program #23 - Kemanusiaan #143 - CegahStunting #153 - IndonesiaBebasStunting #154 - Stunting

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp