ILOVEZAKAT.ID, BANDUNG-- Peresmian Program kemandirian yatim dan dhuafa Laznas PYI Yatim dan Zakat sudah menjadi acara tahunan setiap angkatannya. Kegiatan kali ini dilaksanakan di Aula Asrama Yatim Kopo Permai, Bandung, Senin (18/7). Tahun ini merupakan peresmian angkatan ke 12 tahun 2022-2023 dari berbagai asrama yatim serta Ponpes binaan Laznas PYI yang terdiri dari 14 orang peserta.
Turut hadir dalam acara tersebut, SPV Pemberdayaan, Tedi dan HRD Laznas PYI Adang Wijaya. Kegiatan tersebut dilakukan selama satu minggu mendatang, sekaligus pelatihan kemandirian yatim yang di pandu oleh SPV Pembardayaan.
Tedi selaku SPV Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat mengapresiasi acara yang berlangsung. Dalam sambutannya ia memotivasi kepada seluruh peserta wisuda agar selalu semangat dalam meraih kesuksesan dunia dan akhirat.
“Kalian jangan pernah menyerah, meski kita bukan dari orang yang serba ada, kita harus semangat dalam meraih kesuksesan. Meski perjuangan kalian baru saja awal, jangan menyerah dan berikan dampak positif bagi yayasan kedepannya,” tuturnya.
“Setelah lulusnya dari masa sekolah, Anak asrama maupun pesantren binaan ini akan melakukan program kemandirian yatim. Dimana mereka dibekali pengalaman bekerja di yayasan ini guna menambah pengetahuan mereka ketika nanti terlepas dari yayasan ini. Mudah-mudahan kegiatan ini memiliki nilai plus bagi mereka kedepannya, tambah Tedi.
HRD, Adang Wijaya menjelaskan bahwa di adakannya acara Peresmian program kemandirian yatim ini sebagai momentum penting bagi mereka. Hal ini akan menjadi awal baru bagi pengalaman hidup mereka dalam bermasyarakat.
Ia juga berterima kasih kepada panitia pelaksana, para pengisi acara, dan tentunya para peserta yang telah berkenan hadir. Semoga dengan kegiatan ini menambah pengetahuan dan pengalaman kita kedepan” tandasnya.
“Permintaan maaf dari kami. Jika selama ini banyak kesalahan yang telah dilakukan oleh para pengurus asrama maupun para guru selama mengajar dan menjaga kalian”. tambahnya.
BAZA JUGA: Qurban Berkah Lahir Batin, Laznas PYI Tebar Kebahaigaan di 10 Provinsi
Kunjungi Website resmi PYI Yatim dan Zakat untuk menunaikan Zakat Profesi maupun Zakat Akhir tahun anda DISINI, Harapan kami semoga rezeki sahabat dermawan dilimpahkan dan diberikan keberkahan, sehingga dapat menunaikan qurban tahun ini, aamiin.
Penulis: Public Relation PYI
Tags:
#1 - Kegiatan
#3 - Panti Asuhan
#4 - Program
#6 - Yatim Dhuafa
#9 - Zakat