Nuzulul Quran dan Amalan Sunnah Didalamnya

Nuzulul Quran dan Amalan Sunnah Didalamnya


Penulis: Public Relation PYI
28 Apr 2021
Bagikan:
By: Public Relation PYI
28 Apr 2021
157 kali dilihat

Bagikan:

ILOVEZAKAT.ID, Pada umumnya tanggal 17 Ramadhan diperingati sebagai malam Nuzulul Quran. Nuzulul Quran merupakan proses turunnya ayat alquran dalam menyempurnakan ajaran islam sebagai petunjuk umat manusia.

Seperti yang dikutip dari ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS) yang ditayangkan di channel youtube Drawing Pancil sebelas bulan yang lalu. Ia menyebutkan, Allah menurunkan Al Quran pada malam yang penuh berkah yakni Ramadhan.

Menurutnya, banyak sekali pendapat tentang kapan malam Nuzulul Quran tersebut, namun Pendapat yang mengatakan (Nuzulul Quran) malam 17 (yaitu) mahzab Syafii. Yang Kami turunkan (Al Quran) pada hamba kami, Muhammad Rasulullah SAW, pada malam harinya ketemu dua pasukan, malam 17 Ramadhan," ujar Ustaz Abdul Somad.

Dua pasukan yang dimaksud UAS yakni berdasarkan Surat Al-Anfal ayat 41:

وَمَا أَنْزَلْنَا عَلَىٰ عَبْدِنَا يَوْمَ الْفُرْقَانِ يَوْمَ الْتَقَى الْجَمْعَانِ ۗ وَاللَّهُ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ

Artinya: "Dan kepada apa yang kami turunkan kepada hamba Kami (Muhammad) di hari Furqan, yaitu di hari bertemunya dua pasukan. Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu”.

Menurut para ulama, yang dimaksud dengan Yaumul Furqān adalah waktu bertemunya dua pasukan, yaitu pasukan kaum muslimin dan kafir Quraisy di Badar, atau biasa kita sebut dengan perang badar. Lalu malam 'Yaumar Al-furqan adalah tanggal 17 bulan Ramadhan.

Namun ada beberapa amalan yang di anjurkan ketika memasuku malam Nuzulul Quran seperti memperbanyak membaca quran, berdoa, dan berdzikir, I’tikaf ataupun sholat malam.

Diriwayatkan dari Abdullah bin Abbas r.a, Rasulullah Saw selalu membaca Alquran tiap malam ramadhan.

كَانَ جِبْرِيلُ يَلْقَاهُ فِى كُلِّ لَيْلَةٍ مِنْ رَمَضَانَ ، فَيُدَارِسُهُ الْقُرْآنَ .

“Dahulu Malaikat Jibril senantiasa menjumpai Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pada setiap malam Ramadhan, dan selanjutnya ia membaca Alquran bersamanya.” (Riwayat Al Bukhari).

Penulis: Public Relation PYI
Tags: #7 - Dalil #13 - Kisah #17 - yatim penghafal quran #20 - Motivasi #39 - Ramadhan1442H #40 - ramadhanberbagikebahagiaan #45 - NuzululQuran

Berita Lainnya

Mitra I Love Zakat
WhatsApp