ILOVEZAKAT.ID, D.I YOGYAKARTA-- Panti Yatim Indonesia (PYI) Dukung Edukasi Yatim dengan menyalurkan bantuan pendidikan hingga pelosok D.I Yogyakarta, tepatnya di Dusun Purwo, Karang Sari, Kecamatan Semin, Gunung Kidul, Rabu (30/3/2022). Dukung edukasi yatim tersebut berupa perlengkapan sekolah dan sembako yang diberikan kepada 15 yatim dan dhuafa.
Tedi, Supervisor (Spv) Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat mengabarkan perjalanan menuju Dusun Purwo. Perjalanan dimulai dari Kota Bandung, hari Selasa (29/03) pada pukul 16.00 dengan rute perjalanan via Toll.
Agar bantuan bisa disalurkan dengan tertib Tim Pemberdayaan PYI langsung berkoordinasi dengan Tokoh Masyarakat, Taryono. Sebanyak dua Program yang digulirkan PYI dilokasi yaitu Program Bahagia dan Setia (Suport Edukasi Yatim & Dhuafa) untuk 15 anak yatim dan dhuafa.
Tedi juga mengabarkan bahwa masyarakat dan anak anak yatim sangat antusias dalam menunggu serta mengikuti prosesi penyaluran tersebut. Hal ini terlihat dari betapa tak sabarnya anak anak menunggu dari pagi hari, menjelang penyaluran bantuan yang dijadwalkan siang harinya.
“Begitu senangnya anak anak ketika disalurkan bantuan dari PYI. Semoga bantuan ini bisa menjadikan mereka terus semangat dalam belajar dan mengejar mimpinya. Melihat anak anak yang sudah siap dari pagi, padahal dijadwalkan penyaluran bantuan siangnya, tetapi anak anak sudah siap dan menunggu giliran mereka untuk menerima bantuan.” Terang Tedi.
Ungkapan terima kasih kepada PYI dan para donatur juga disampaikan oleh mereka. Mereka mendokan para donatur dan PYI semoga dibalas oleh Allah dengan kesehatan dan rezeki yang banyak.
Penulis: Public Relation PYI
Tags:
#1 - Kegiatan
#4 - Program
#6 - Yatim Dhuafa
#12 - Pendidikan Yatim
#30 - Laporan
#67 - Puasa
#68 - Ramadhan